Ngeriung Pilem di Salbai 34 Venue, Sarana Silaturahmi dan Diskusi Sineas Muda

insomniaent.id : Bulan puasa biasanya menjadi ajang untuk meningkatkan silaturahmi bahkan tak jarang juga jadi sarana reuni. Intensitas silaturahmi di bulan puasa akan terasa berbeda dengan bulan-bulan lainnya. Akan lebih terasa khidmat ngumpul dan bersilaturahmi apalagi sambil diskusi di bulan Ramadan. Pasti akan bermanfaat banget.

Hal itu lah yang coba dicetuskan oleh komunitas Ngeriung Pilem. Komunitas yang diisi oleh penggiat, penikmat, dan sineas muda Banten ini menginisiasi kegiatan yang tidak biasa dibulan puasa.

Dengan menggandeng creative house, Salbai 34 Venue, pecinta film-film indie itu menyelenggarakan kegiatan Ngeriung Pilem setiap hari Rabu dan Kamis malam selama puasa.

Puluhan film pendek produksi anak muda dari berbagai daerah, diputarkan dengan menggunakan proyektor di sudut belakang Salbai 34 Venue. Bukan hanya memutarkan film, mereka juga berdiskusi untuk meningkatkan pemahaman pengunjung dan komunitas tentang film.

Creator Ngeriung Pilem, Ariffiraun menjelaskan, kegiatan ini untuk membuka ruang apresiasi karya film khusus nya film yang dibuat oleh para komunitas film.

“Sepengetahuan saya, ruang untuk apresiasi karya film seperti ini belum ada di Banten. Makanya kami para penggiat dan pecinta film yang bekerjasama dengan House Of Salbai menginisiasi acara Ngeriung Film ini,” terangnya, Selasa (29/5).

Arif menceritakan, Ngeriung Pilem pertama kali diadakan pada tahun 2016. Kala itu mereka aktif memutarkan film-film sidestream dari Banten, Jakarta, dan Yogyakarta di kampus UIN Banten.

“Komunitas Ngeriung Film saat ini diantaranya Lucky Bastard Project (Jakarta), Shutter Production (Jakarta), Kremove Picture (Banten), Gesbica (Serang), B’Production (Cilegon), Bantenologi (Banten) Project (Serang),” sebutnya.

“Adanya kegiatan seperti ini diharapkan akan lebih banyak lagi yang memutarkan filmnya di sini dan semua orang bisa berkumpul dan saling berbagi,” harapnya.

Sementara itu, Project Manager Salbai 34 Venue, Imam Widi mengatakan, sebagai creative house, pihaknya menyambut baik kerjasama tersebut. Bahkan ia berharap kedepannya, akan banyak komunitas lain yang mengcreated kegiatan yang menstimulus kreatifitas.

“Selama ini kami sudah banyak.menjalin dengan berbagai komunitas. Dan selama puasa ini, kami akan memutarkan film-film sarat edukasi setiap Rabu dan Kamis,” pungkasnya.

Ada beberapa judul film yang akan diputar setiap minggunya, diantaranya Negeri Tanpa Tinta, M O S, Abstrak, 4Garuda, Kafir, dan Penjaga Tanah Budaya.

Buat kalian yang mau tertarik dengan dunia sinema, direkoemndasiin banget buat berkunjung ke House Of Salbai 34 Venue, di Jalan Saleh Baimin nomor 34, Cimuncang Tengah, Kota Serang. Dijamin ibadah puasa kalian akan semakin berfaidah dengan bertambahnya ilmu tentang film.

Untuk informasi lebih jauh, kalian bisa kunjungi akun Instagram @Salbai34Venue (FCH).

Share :

Baca Juga