‘Serang Super League’, Dedikasi Albe Untuk Sepakbola Lokal

INSOMNIAEnt.id – Albe, musisi Hiphop/Rap Lokal asal Kota Serang kembali merilis single terbaru yang diberi judul ‘Serang Super League’. Dilagu tersebut pemilik nama lengkap Bani Akbar ini menawarkan sesuatu yang baru dan fresh dari dirinya. Lagu yang lebih nge-rock dan hiphop sehingga sangat mudah didengarkan dan diterima oleh para pendengar.

Lagu ‘Serang Super League’ sendiri merupakan lagu didedikasikan untuk sebuah kompetisi liga sepakbola lokal, yaitu Serang Super League yang diciptakan langsung oleh Albe.

“Serang Super league” menceritakan tentang ajakan dan dukungan untuk melihat secara langsung pertandingan pemain sepakbola kebanggaan lokal di stadion. Kemudian dalam lagunya juga, Albe memberikan pesan bahwa sepakbola bukan hanya sebagai pemersatu tetapi juga mengandung nilai respect, fair play, sportif dan professional.

Secara musiknya, perpaduan dan antara harmonisasi musik yang sedikit nge-rock dan nge-rap yang sederhana dalam aransemen lagu dan liriknya menjadikan lagu ini sangat mudah untuk dicerna dan dinikmati. Sesuatu yang out of the box bagi Albe.

Keterlibatan temannya Vrman untuk ambil bagian vocal dan Teddy Wonk sebagai mastering engineer di lagu ini menjadi pelengkap yang sangat pas untuk menambah kekuatan lagu ‘Serang Super League’

“Harapannya, semoga single ‘Serang Super League’ ini dapat diterima warga Serang penikmat musik indonesia, dan tentunya Albe bisa semakin eksis berkarya dan produktif dalam musik Hiphop/Rap. Enjoy the music!,” seru Albe. (Rls).

Share :

Baca Juga