Tentang Memeluk Angan & Khayalan Akan Seseorang, Fahem Rilis “Once More” Bersama GZZ Records

INSOMNIAEnt.id –Fahem adalah soloist penuh potensi. Ia menulis, memainkan, & menyanyikan lagunya sendiri. Tahun lalu, ia berhasil menelurkan debut EP-nya, In Relationship with Memories. Dan berkat produktivitasnya itu, ia didapuk sebagai “Pendatang Baru Favorit” versi Kapita Selekta Rekam Jaya 2020, sebuah helatan apresiasi musisi Malang dari Toko Rekam Jaya. Tak pelak, kiprahnya  di 2021 ditunggu pendengarnya. Dan penantian itu dibuktikan dengan manis: Sebuah single baru berjudul “Once More”.

“Once More” adalah ratapan akan masa lalu. Tentang mencari kesempatan kedua yang seakan di depan mata, namun tak pernah benar-benar ada. Kutipan liriknya saja sudah penuh nelangsa: “I’ll do it my own, collecting your bones, so I can hold you once more.”

Bayangin kamu pengen bisa kembali lagi sama seseorang, dari berkhayal hingga mengambil berbagai cara mewujudkannya,” tutur Fahem “Lalu waktu menamparmu, membuat dirimu sadar bahwa hal itu tak mungkin. Dan hal terbaik yang bisa kamu dapatkan hanyalah ingatan & khayalanmu tentangnya.”

Lagu ini ditulis oleh Fahem bersama Sambadha (Coldiac) & Alvinanda Kurniawan. Di kursi produser ada Derry Rith Haudin & Mahatamtama Arya Adinegara, dua personel dari Coldiac. Mahatamtama sendiri juga bertugas dalam mixing & mastering hasil akhir lagu ini.

Single ini menandai bergabungnya Fahem dengan GZZ Records, label Malang yang dulunya pernah menaungi artist-artist seperti Coldiac, Sal Priadi, Madukina, dan Marigold. “Udah lama mendengar Fahem dari desas-desus sekitar. Karakter bernyanyi & nada-nada yang Fahem ciptakan menurutku cukup layak didengar lebih banyak telinga,” tutur Sambadha, perwakilan label sekaligus vokalis Coldiac yang juga ikut menulis lagu “Once More.”

Momen penentunya terjadi di tahun 2020 kala mereka berbagi panggung. Di sana Sambadha akhirnya berkenalan langsung dengan Fahem, berbicara tentang musik & selingkar wilayahnya. Respek itu berbuah menjadi rasa saling percaya & terjadilah kerjasama yang baik ini.

“Once More” dirilis lengkap dengan video klip resmi yang  tayang di hari yang sama, Jumat, 3 September 2021. Karya audiovisual ini digarap oleh Prialangga, sutradara moncer yang pernah menggarap Karya-karya Coldiac, Sal Priadi, Raisa, hingga Noah.

Silakan menikmati “Once More” di berbagai gerai digital seperti Spotify, Apple Music, JOOX, Deezer, dan lainnya. Video klipnya juga sudah ada di channel YouTube resmi Fahem.

Share :

Baca Juga