The 1975 Akan Merilis Album Baru

Dua tahun tak menelurkan karya, The 1975 akhirnya kembali dengan album terbaru mereka, A Brief Inquiry into Online Relationships via label Dirty Hit/Polydor. Album yang dijadwalkan rilis pada Oktober 2018 mendatang tersebut bakal jadi album penuh ketiga grup alternative rock asal Manchester, Inggris itu selama berkiprah.

Untuk menyambut perilisan A Brief Inquiry into Online Relationships, The 1975 baru saja merilis single perdana sekaligus video klip berjudul “Give Yourself a Try” pada 31 Mei kemarin. Video anyar mereka itu disutradarai oleh Diane Martel, dan sudah dapat ditonton melalui kanal resmi mereka di YouTube. Sampai berita ini ditulis, hanya selang empat hari peluncuran video klip ini telah disaksikan lebih dari 1 juta kali.

Dalam single “Give Yourself a Try”, ada sedikit perubahan gaya musik yang diusung Matt Healy dkk. Track berdurasi 3 menit 18 detik itu menyuguhkan sentuhan manis antara elemen post-punk dan synth pop yang catchy.

The 1975 terbentuk sejak 2002. Formasi mereka digawangi oleh kuartet Matthew Healy (vokal), Adam Hann (gitar), Ross MacDonald (bass), dan George Daniel (drum). Sejauh ini The 1975 telah melepaskan dua album penuh, yakni The 1975 (2013) dan I Like It When You Sleep, for You Are So Beautiful yet So Unaware of It (2016).

Pada tahun 2016 lalu, The 1975 sempat menjadi salah satu headliner di gelaran We The Fest, Jakarta bersama jajaran musisi/band populer seperti Mark Ronson, Macklemore, hingga The Temper Trap.

Sumber : SuperMusicid

Share :

Baca Juga