INSOMNIAEnt.id – Mengawali tahun 2025, Conversation Without Talk (Tangerang Selatan), Supple (Tangerang Selatan), Megan Santana (Jakarta Selatan), dan The House (Tangerang Selatan) merayakan momen kolektif dan nongkrongnya menjadi kreativitas yang membuahkan karya baru.
Dalam single kolaborasi ini, Conversation Without Talk diwakili oleh Dencan (vokal), Fadil (gitar), dan Gary Otniel (drum). Supple diwakili oleh Yaka (vokal, gitar), Rey (vokal latar, bas), serta Kemas yang bertanggung jawab atas mixing dan mastering, Megan Santana (vokal). Sementara itu, The House diwakili oleh Bhagas (vokal) yang juga menjadi produser.
Single “I Wish That You’d Find Me On Twitter” menceritakan keresahan yang hampir pasti pernah dialami oleh banyak pria—kerinduan untuk kembali dekat atau menjalin hubungan lagi dengan seorang wanita yang pernah mereka kenal, dekati, atau bahkan yang sudah menjadi mantan. Harapan yang sebenarnya mustahil untuk diraih ini membuat mereka memohon dan akhirnya terjebak dalam fantasi serta impian yang tak pasti akan terwujud.
Single ini awalnya merupakan proyek iseng dari Yaka (Supple) dan Dencan (CWT), yang menciptakan melodi midwest emo dan menulis lirik bersama di teras rumah Yaka—Rumyaks.
Kolaborasi dengan The House dan Megan Santana terjadi spontan saat CWT merekam materi maxi single di rumah Bhagas. Setelah rekaman tersebut selesai, Yaka berinisiatif merekam lagu ini, dengan Fadil yang mengisi lead, vokal oleh Yaka, Dencan, Bhagas, dan Rey, serta Tora (Megan Santana) menambahkan rap di akhir lagu.
Kesepakatan untuk memilih genre midwest emo menjadi tantangan yang menarik dan unik, mengingat kolaborasi ini melibatkan teman-teman dengan genre musik yang berseberangan. Tapi, pada akhirnya antusiasme dari semua yang terlibat menjadi alasan utama mengapa single ini akhirnya dirilis.
Single terbaru Conversation Without Talk, Supple, Megan Santana, dan The House, “I Wish That You’d Find Me On Twitter” bisa didengarkan di berbagai layanan streaming musik mulai Senin (20/1). Setelah ini, Conversation Without Talk, Supple, Megan Santana, dan The House akan sering bersama dan bergerak secara kolektif perihal panggungan maupun karya.