Nayl Author Hadirkan Sosok dari Dimensi Lain di Single Terbaru

INSOMNIAEnt.id – Penyanyi rock asal Bandung, Nayl Author membawa “temannya” dari dimensi lain di lagu terbarunya. Lagu ini bahkan menjadikan “temannya” sebagai objek utama dan kemudian dinamai “Vajria”.

“Lagu ini diberi judul Vajria karena Vajria ini adalah sesosok “teman” yang berada di dimensi lain yang sudah sangat sering menolong, memberi masukan dan menghentikan beberapa percobaan bunuh diri,” ujar Nayl kepada InsomniaEnt.id.

Secara rigid, Vajria menceritakan tentang kebingungan seseorang akibat serangan depresi yang diakibatkan oleh problematika cintanya sehingga berakibat fatal, hingga berfikir untuk mengakhiri hidupnya sendiri.

[Baca juga]

Mahiwal O’ Ndes, Pencapaian Luar Biasa Bagi Olly Oxen

Nayl Author mengungkapkan, proses pembuatan lirik Vajria menghabiskan waktu selama kurang lebih satu dan dibantu oleh Ibni, seorang alumnus Institut Seni Budaya Indonesia yang berprofesi sebagai seniman film, musik, dan perkusi.

Vajria digarap serius oleh Nayl, karena dia terlibat langsung dalam meramu instrument, mulai dari gitar, cello, violin, piana hingga vocal choir di latar lagu Vajria.

“Perbedaan Vajria dengan single yang sudah pernah saya rilis sebelumnya adalah komposisi musik dan nuansa musiknya. Nuansa musik di lagu Vajria sekarang lebih mengandung unsur mini orchestra, yang terdiri atas alat musik gitar nylon, violin, cello, dan grand piano,” cetusnya.

[Baca juga]

Nazgul, Melawan Tradisi Musik Keras Surabaya

Selain single, Vajria juga akan dirilis dalam bentuk musik video, bahkan rencananya Vajria juga bakal dikemas dalam video monolog, yang menggambarkan kegelisahan. Vajria kini sudah tersedia di berbagai layanan musik digital.

Sebelumnya, pengagum Sebastian Bach ini sudah menyusun sejumlah single. Rilisan album pun tengah ia rancang yang diharapkan bisa dilepas pada akhir tahun 2020 mendatang. (Fch)

Follow Us

Latest News