INSOMNIAEnt.id – Unit Emo asal Kota Serang, Banten, Don’t Borrow My Cassette (DBMC), mendadak menghangatkan kembali industri musik arus pinggir ketika mengumumkan single “Dear Ballerina”. Soalnya, sudah hampir 14 mereka tidak pernah berkarya. Terakhir kali mereka melepas karya pada 2010 silam ketika melepas mini album “Story of the Obsession” yang berisi tujuh lagu.
Setelah ini, mesin bermusik mereka seketika padam. Meski sempat beberapa kali muncul diberbagai gigs, namun deru mesin mereka tak pernah berlangsung lama. Kesibukan dan berbagai persoalan yang dialami personelnya, membuat band bentukan tahun 2007 ini seakan hidup segan mati pun tak mau.
[Artikel lain]
Menghilangnya Emotion Sicknesz dari Dunia Sidestream
Namun sejak mengumumkan formasi terakhirnya Iki (Vokal), Hammer (Gitar dan Vokal), Irfan (Gitar), Okie (Bass), dan Rizky (Drum), DBMC tancap gas dan bergegas masuk ke dapur rekaman. Hasilnya, Dear Ballerina menjadi prototipe untuk melanjutkan gairah musik mereka yang sempat padam.
Dear Ballerina berkisah tentang rasa sakit yang terpendam tetapi masih mampu menari dengan indah tanpa satupun orang mengetahuinya. Serta mengindikasikan bahwa seseorang yang terlihat tegar tetap memerlukan seseorang untuk dapat menyembuhkan dirinya dari luka.
“Lagu ini murni adalah lah kisah gua pribadi. Ballerina menjadi simbol bagaimana seseorang yang tersakiti, tetap bisa menampilkan tarian yang indah,” cerita sang vokalis, Iki saat berbincang dengan InsomniaEnt.id, Sabtu (6/7/2024).
Pria yang akrab disapa Bodag ini mengatakan, sebagai wujud keseriusan mereka dalam meniti lagi karier musiknya, Dear Ballerina dikemas dengan nuansa lebih gelap, memasukkan unsur post-hardcore dan post-metal, sehingga terasa lebih dewasa.
“Walaupun agak berbeda, tapi kami tetap mengedepankan nuansa Emo sebagai benang merah DBMC selama ini. Karena sejak jarang ngeband bareng, masing-masing dari kami juga banyak dapat referensi musik baru,” kata dia seraya menyebut Saosin, Casey, Vacant Home, Deafheaven menjadi role model musik DBMC saat ini.
[Artikel lain]
Ditinggal Vokalis, Close Me Closet Galang Koalisi Bareng 4 Vokalis Emo-Screamo
Setelah melempar single Dear Ballerina, DBMC berencana kembali melepas single kedua bulan depan. Noiseblast Record akan kembali menjadi tujuan utama dalam menuntaskan karya selanjutnya.
“Target kami akhir tahun ini EP kedua bisa dirilis. Saat ini kami sudah menyiapkan tiga lagu. Bulan depan kami rilis lagi single kedua. Inginnya di EP kedua nanti ada enam lagu,” ucap dia. (Fch)