INSOMNIAEnt.id – Kamar Jiwa, duo pop yang terbentuk dan berproses di Semarang, kembali merilis video musik untuk salah satu single yang diambil dari album ketiga mereka, Seperti Bumi, yang berjudul “Di Kota Ini” di kanal YouTube label Big Records Asia.
Video musik Di Kota Ini mengambil tema tentang kerinduan akan sebuah tempat yang kita sebut “rumah”, dan mengajak penonton untuk bersenang-senang sekaligus menertawakan kekecewaan yang kita rasakan tatkala ada imbauan dan larangan pemerintah untuk tidak mudik menjelang lebaran lalu.
[Artikel lain]
Britpop Semarang, Behold Lepas Single Kedua “Bisakah”
Padahal tradisi itu adalah sebuah momen paling sakral bagi sebagian masyarakat kita untuk pulang menengok tanah kelahiran, bertemu keluarga, atau melepas naluri “show off” akan achievement selama setahun kepada sanak kolega dan saudara.
Ilustrasi tentang sebuah kota “kampung halaman”, dimana banyak menyimpan kenangan dan nilai-nilai sentimentil masa lalu, digambarkan melalui latar belakang beberapa sudut Kota Semarang di mana sang talent menari dan bersenang-senang. Sebuah lelucon sarkas, untuk mengatakan bahwa siapa bilang rindu dan kecewa tidak dapat dirayakan dengan tertawa?
Lagu Di Kota Ini sendiri sejatinya diciptakan oleh Kamar Jiwa, kolektif yang beranggotakan M. Fitrah Umami (Umam) sebagai vokalis, gitaris & arranger musik serta Fauzan Hermawan (Fauzan) sebagai drummer & penulis lirik, sebagai ODE persembahan untuk kampung halaman mereka.
[Artikel lain]
Santikarisma Sajikan Penampilan Tiga Babak Format Virtual
Bergenre pop-rock ballads dengan sentuhan string orchestra yang megah, Di Kota Ini mendeskripsikan tentang sebuah tempat yang banyak menyimpan kenangan, sebuah titik awal dimana semua cerita dan mimpi dimulai, sekaligus “rumah” untuk pulang.
Di Kota Ini ada di album Seperti Bumi, dan sudah beredar di semua platform streaming per tanggal 11 Januari 2021, dan akan didistribrusikan ke semua jaringan radio diseluruh Indonesia di bawah naungan label Big Records Asia, sebuah label rekaman dan publisher baru dari Jakarta, yang merupakan anak perusahaan dari PT. IRCOMM Norton Capital.