Stop Thinkin’ Start Drunkin, Ode Merayakan Pesta Ala Gilas

Gilas

INSOMNIAEnt.id – Perlahan tapi pasti, talenta-talenta dari Bumi Khatulistiwa mulai bermunculan.  Meski radar belum fokus tertuju pada wilayah ini, tapi mereka dengan mandiri menunjukan kualitas dan eksistensinya.

Salah satu yang patut menjadi perhatian adalah Gilas, unit rock asal Bumi Lambung Magkurat, Kalimantan Selatan. Band yang digawangi Fredy Z (Gitar+Vocal), Moh Erwin Maulana (Gitar), dan Muhammad Abdul Azis (Bass) ini punya karakter musik yang lugas, tanpa kompromi, dan berapi-api.

[Artikel lain]

Plotar, Trio Asal Bumi Khatulistiwa yang Melebur Rock dan Surf Rock

Hal itu terlihat dari nomor tunggal perdana yang mereka lepaskan belum lama ini bertitel “Stop Thinkin’ Start Drunkin’”. Dengan musik yang (terdengar) banyak terinspirasi sound dari Kelompok Penerbang Roket, mereka berusaha menancapkan pondasi yang menjadi cikal bakal dari ekspedisi menapaki industri musik dalam negeri.

Stop Thinkin’ Start Drunkin menjadi media Gilas dalam menumpahkan energi pesta tanpa limit, layaknya pesta anak-anak Rock n Roll. Melabrak tatanan “overthinking” yang kadang membatasi untuk berekspresi.

Artwork Stop Thinkin’ Start Drunkin’

“Lagu ini barangkali tidak berniat memudahkan itu semua, hanya sebuah upaya untuk mengingat bahwa ada hari di mana hidup terkadang dapat terasa biasa-biasa saja dan kepala kita diperbolehkan mengambil jeda,” cetus Gilas.

Single berdurasi 3 menit 28 detik ini lahir dari pengalaman dan euforia masa perkuliahan sang vokalis sebagai mahasiswa di Yogyakarta yang dipenuhi banyak hal, termasuk hari-hari menyenangkan.

[Artikel lain]

Rilis Bara Nyawa, Bangkit Mencari Pewaris Api

“Hari-hari menyenangkan itu hanya perlu terbentuk dari tongkrongan, patungan, dan botol-botol yang menyajikan satu dua ikat kemeriahan,” sambung band bentukan tahun 2020 ini.

Stop Thinkin’ Start Drunkin’ sudah dirilis di kanal Youtube “Sinema Pinggiran” dalam format video lyric yang berkolaborasi bersama Allan Soebakir. (Fch)

Share :

Baca Juga